Teori One Piece: Bukan Dracule Mihawk! Siapa Lawan Terakhir Zoro Untuk Menjadi Pendekar Pedang Terkuat?

 


JQCHANNEL-Dracule Mihawk digadang-gadang akan menjadi musuh terakhir Roronoa Zoro untuk mencapai ambisinya meraih gelar sebagai pendekar pedang terkuat didunia One Piece.


Namun, sebuah spekulasi menyatakan bahwa bukan Dracule Mihawk musuh terakhir Zoro untuk mencapai ambisinya meraih gelar sebagai pendekar pedang terkuat didunia One Piece ini.


Di lain sisi Mihawk yang sekarang bukanlah orang yang ingin dikalahkan Zoro di karenakan dia bukan juga menjadi musuh dari bajak lautnya.Alasan yang kedua juga Mihawk merupakan guru zoro yang telah melatihnya sampai zoro bisa ke tingkat sekarang ini. Sepertinya belum ada dalam serial One piece seorang murid berani menentang gurunya.


Ada satu sosok pendekar pedang hebat lainnya untuk menjadi musuh terakhir Zoro di seri One Piece ini yang masih sangat misterius kekuatan nya.


Sosok ini bahkan kabarnya memiliki kehebatan seni berpedang yang mungkin lebih hebat dari Dracule Mihawk.


Siapakah sosok pendekar pedang yang kita dimaksud?



Roronoa Zoro adalah kru pertama Bajak Laut Topi Jerami yang direkrut Luffy untuk menemaninya menemukan harta karun One Piece.


Dalam seri One Piece, Zoro sering disebut-sebut sebagai ‘tangan kanan’ Luffy dan Wakil Kapten Bajak Laut Topi Jerami. 


saat One Piece Arc Dressrosa dimana Bartolomeo yang begitu bahagia bertemu dengan Zoro, langsung memanggilnya dengan sebutan ‘Wakil Kapten’.


Zoro sendiri juga memiliki ambisi yang tak kalah hebat dibanding Luffy.karena saat pertama kali dia ikut dengan luffy dia sudah berkata ingin menjadi pendekar pedang terkuat di dunia.luffy pun tidak masalah dengan itu.


Untuk mencapai ambisinya tersebut, satu-satunya jalan yang harus ditempuh Zoro adalah mengalahkan semua pendekar pedang hebat yang ada didunia One Piece.



Nama Dracule Mihawk langsung dilawan oleh Zoro saat mereka bertemu di Arc Baratie sebelum time skip. dia salah meyakini kekuatan nya saat itu,dan ternyata sungguh sangat jauh berbeda.


Alasannya karena Dracule Mihawk memang sejauh ini dinobatkan sebagai pendekar pedang terkuat didunia One Piece.


Namun, setelah time skip dan meskipun predikat pendekar pedang terkuat didunia One Piece masih dimiliki Dracule Mihawk, ada satu sosok lain yang kabarnya lebih hebat dari Dracule Mihawk.


Sosok tersebut adalah Gorosei,lebih tepatnya Gorosei botak yang senantiasa diperlihatkan membawa pedang panjang.


Meski kekuatan dari Gorosei botak satu ini masih misterius, tetapi dengan posisi pentingnya di Pemerintah Dunia One Piece, jelas sosok ini memiliki kekuatan yang hebat.


Selain itu ada teori yang menyebutkan bahwa pedang yang dibawa Gorosei botak ini adalah salah satu pedang legendaris yang termasuk dalam meito Saijo O Wazamono.


Seperti yang fans One Piece ketahui, Dalam dunia One Piece, pedang terbagi menjadi empat kelas. 


Pertama, Saijo O Wazamono.

Kedua, 21 O Wazamono.

Ketiga, 50 Ryu o Wazamono, dan Keempat Wazamono.


Pedang yang termasuk dalam Saijo O Wazamono dalam dunia One Piece hanya ada 12, tetapi sejauh ini baru empat yang diperlihatkan yaitu Pedang Yoru milik Mihawk, Pedang Murakumogiri milik Shirohige, Pedang Ace milik Gol Droger, dan terakhir Shodai Kitetsu yang kabarnya adalah miliki sang Gorosei botak.


Saat ini memang belum diketahui seberapa hebat Gorosei botak ini. Namun, seperti yang disebutkan sebelumnya sebagai petinggi pemerintah dunia, sudah sangat wajar jika Gorosei botak ini memiliki keahlian berpedang yang hebat.


Tentu saja pencapaian Zoro saat bisa melawan dan mengalahkan Gorosei botak ini akan menjadi pencapaian terhebat dan diyakini akan membuatnya menjadi pendekar pedang terkuat didunia One Piece. 


Itulah pembahasan mengenai calon musuh terakhir Zoro yang mungkin akan terjadi di masa depan.


Jika nakama menyukai artikel ini silahkan like, komen dan share ke sosial media kalian.


Terimakasih.

JQ channel

Nama muzaqi abdillah,usia 27 tahun,jenis kelamin laki-laki,alamat jekulo pukutan rt 01 rw 06 jekulo kudus jawa tengah Indonesia

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama